Powered by Blogger.

Gambaran Kejadian Abortus Provokatus (Bag.4)

Gambaran Kejadian Abortus Provokatus (Bag.4)

BAB IV
METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Penelitian ini menggunakan studi dokumentasi dengan pendekatan deskriptif, bermaksud mendapatkan gambaran karakteristik kejadian abortus provokatus Di Rumah Sakit Umum Daerah Labuang baji Makassar. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yaitu data yang diperoleh dari catatan Medical Rocord Rumah Sakit.

B. Tempat dan Waktu Penlitian

1. Tempat Penelitian

Tempat penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit Umum Dareah Labuang Baji Makassar dengan pertimbangan bahwa rumah sakit tersebut merupakan rumah sakit pendidikan yang memiliki kelengkapan status yang diperlukan dalam pengumpulan data.

2. Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan selama 7 hari pada minggu pertama bulan Juli yaitu tanggal 2 sampai dengan 8 juli 2012.

C. Populasi Dan Sampel

1. Populasi

Populasi penelitian ini adalah semua ibu hamil yang dilayani di Rumah Sakit Umum Daerah labuang Baji Makassar periode Januari S.D November 2011 sebanyak 2615 orang.

2. Sampel

Sampel pada penelitian ini adalah ibu hamil yang dilayani di Rumah Sakit Umum daerah labuang Baji Makassar Periode Januari S.D Desember 2011 yang dinyatakan mengalami Abortus provokatus serta memiliki data yang lengkap tentang variabel yang diteliti yaitu sebanyak 16 orang.

D. Metode Pengambilan Sampel

Metode pengambilan Sampel secara purpossive sampling yakni semua ibu hamil yang mengalami abortus provokatus Di Rumah sakit Umum Daerah , Labuang baji Makassar Periode Januari S.D Desember 2011, sebagaimana telah dinyatakan dalam kriteria sampel dengan menggunakan format pengumpulan data dalam bentuk cross check.

E. Pengumpulan Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari Medical Record kamar bersalin di Rumah sakit Umum Daerah Labuang Baji Makassar Periode Januari S.D Desember 2011.

PREVIEW PAGE  : Bag. 3                                                                                 NEXT PAGE : Bag. 5

Anda baru saja membaca artikel di Menara Ilmu berkategori Kesehatan dengan judul Gambaran Kejadian Abortus Provokatus (Bag.4). Anda bisa sebarkan artikel ini dengan URL http://menarailmuku.blogspot.com/2013/03/gambaran-kejadian-abortus-provokatus_5.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Unknown -
Beri Komentar Untuk "Gambaran Kejadian Abortus Provokatus (Bag.4)"

Belum ada komentar untuk "Gambaran Kejadian Abortus Provokatus (Bag.4)"